didikjatmiko.com - Tak hanya ramah lingkungan, bersepeda merupakan olahraga yang menyenangkan. Manfaat olahraga bersepeda itu sangat positif dampaknya bagi kesehatan tubuh kita. Selain menyehatkan tubuh, bersepeda juga dapat mengatasi stres lho.
Edisi Bersepeda Mengunjungi Kegiatan Pasar Pagi Dolokgede, Minggu 22 April 2018 |
Ketika kamu bersepeda, kamu bisa melepaskan diri sejenak dari hiruk-pikuk kerjaan, terbebas dari macet, melihat pemandangan baru, dapat menghemat uang dan waktu, serta berbagi bersama komunitas sepeda.
Bertepatan dengan Hari Bumi 22 April 2018, Saya dan sahabatku Edy Supra Eko, Yogo Wibowo serta pecinta sepeda dari Desa Sedahkidul Kecamatan Purwosari Kabupaten Bojonegoro ada Boni Firmansyah, Syaiful Rahman, Mbak Pah dan Mbak Yul melakukan kegiatan bersepeda.
Semangat Bersepeda bersama Komunitas Sepeda Desa Sedahkidul |
Ada dua rute yang kami tempuh dalam kegiatan bersepeda ini yaitu rute keberangkatan dimulai dari Desa Sedahkidul - Desa Punggur - Desa Tlatah - Desa Ngrejeng - Desa Pelem dan berhenti di GOR Grade Dolokgede. Sedangkan untuk rute kepulangan diawali dari GOR Grade Dolokgede - Desa Pelem - Desa Ngrejeng - (Sogo - Gledekan - Mojo - Keket - Dawung - Rambitan, Desa Mojodelik - Desa Sedahkidul.
Terlepas dari kegiatan di atas, yuk simak manfaat olahraga bersepeda untuk diet yang bisa kamu dapatkan apabila kamu mengendarai sepeda secara rutin di bawah ini !
a. Mengendalikan Berat Badan
Cara yang baik untuk mengendalikan dan menurunkan berat badan atau diet yaitu dengan bersepeda, karena bersepeda dapat meningkatkan tingkat metabolisme, membangun otot, dan membakar lemak tubuh.
Bersepeda juga membantu kita untuk memastikan bahwa pengeluaran energi lebih besar daripada asupan energi, karena Anda membakar kalori saat sedang bersepeda.
Tertarik untuk menurunkan berat badan? Bersepedalah dan kombinasikan aktivitas bersepeda dengan pola makan yang sehat. Berapa banyak kalori yang dibakar saat bersepeda akan bergantung pada berapa lama, berapa jauh, dan berapa cepat bersepeda.
Namun sebuah studi telah menemukan bahwa bersepeda setengah jam setiap hari akan membakar hampir lima kilogram lemak lebih dari setahun.
Bersepeda itu bukan masalah jumlah kilometer, tapi lebih pada menikmati setiap kayuhan untuk mendapatkan tiap kilometer itu. |
b. Meningkatkan Kekuatan, Keseimbangan, dan Koordinasi Otot Tubuh
Saat kita bersepeda, banyak anggota tubuh yang ikut terlibat aktif bergerak. Bahkan hampir semua anggota tubuh ikut terlibat dalam olahraga yang satu ini. Mulai dari kaki yang mengayuh sepeda, hingga mata yang waspada memperhatikan jalan.
Semakin banyaknya anggota tubuh yang ikut terlibat aktif saat bersepeda, maka hal itu membuat otot tubuh kita mengalami peningkatan aktivitas. Jika aktivitas tersebut dilakukan secara rutin, maka hasilnya akan membuat otot menjadi lebih kuat. Selain itu, koordinasi dan keseimbangan tubuh kita juga ikut terlatih.
Video Keseruan Bersepeda Memperingati Hari Bumi 22 April 2018
Selain dua manfaat di atas, masih banyak lagi manfaat yang diperoleh dari kegiatan bersepeda. Asal kita rutin melakukannya. Oke gaes, tunggu apa lagi? Ayo bersepeda rutin dan rasakan manfaatnya sekarang juga.! [kakdidik13]
Salam Gowes mania om,saya juga suka gowes apa lagi saat car free Day. Tp bukan buat diet sih, buat refresing ajah. Coz badanku kurus hehe
ReplyDeleteSalam, apapun tujuannya yang penting asyik menikmati bersepeda. Tetap semangat untuk gowes
Deletewah, sepedaku tersimpan rapih di garasi, kalau naik sepeda memang enak kalau banyakan ya daripaad sendiri
ReplyDeleteAyo dikeluarkan lagi dari Garasi Bunda, betul betul bersepeda kalau ramai-ramai itu seru banget
DeleteSemangat mas didik...
ReplyDeleteSaat berat saya 85an saya juga bersepeda.. selalu saya targertkan 20kman tiap gowes
Sekarang berat saya 65an bisa jogging 15kman / minggu
Olahraga yang menyenangkan adalah naik sepeda, jadi gak berasa berat kalau olah raga. :D
ReplyDeleteAku juga suka banget naik sepeda, cuma sepedaku fixie jadi kalau medan nanjak agak kerasa karena ga ada pengaturannya. Lagi usaha nabung nih kak buat beli sepeda hehe. Soalnya olahraga yang menyenangkan dan fresh ya bersepeda ini
ReplyDelete