Merencanakan Liburan Hemat ke Raja Ampat, Beginilah Caranya! - Siapa bilang ke Raja Ampat di Papua Barat harus mahal? Dengan meminimalisir biaya penginapan dan lainnya, kita tidak perlu menghabiskan puluhan juta rupiah. Raja Ampat merupakan destinasi wisata yang diminati untuk dikunjungi turis mancanegara dan wisatawan lokal. Namun, faktor lokasi yang jauh di bagian timur Indonesia, serta kendala biaya yang di nilai begitu mahal, menjadi salah satu faktor yang membatasi minat untuk traveling ke sana.
Merencanakan Liburan Hemat ke Raja Ampat, Beginilah Caranya! | Sumber Foto : http://blog.reservasi.com |
Akhir tahun masih panjang, bulan Desember tinggal dua bulan lagi untuk memasuki awal tahun 2018. Lantas, kamu berencana liburan kemana nih saat libur akhir tahun maupun awal tahun mendatang?. Liburan menjadi momen yang dinanti-nantikan oleh hampir setiap orang. Liburan akhir maupun awal tahun banyak dinanti oleh sebagian orang, mereka mengambil cuti berlibur di waktu tersebut untuk berkumpul dengan keluarga dan orang yang disayangi, karena memasuki akhir tahun dan awal tahun biasanya banyak acara meriah yang telah disiapkan oleh berbagai macam pihak untuk menutup akhir tahun dan membuka awal tahu baru.
Apakah Anda sudah merencanakan menghabiskan liburan akhir tahun dan awal tahun? Jika belum, berikut tiga tips rencana liburan yang perlu diperhatikan :
Tentukan obyek wisata terlebih dahulu
Sebelum berlibur, tentunya kita harus memilih obyek wisata terlebih dahulu. Alangkah baiknya jika pergi ke tempat wisata yang telah direncanakan sebelumnya. Misalnya, ke tempat-tempat yang belum pernah sama sekali dikunjungi agar semua bisa mengalami pengalaman baru di tempat wisata nantinya. Salah satu destinasi wisata yang ingin sekali saya kunjungi tahun depan yaitu destinasi wisata Raja Ampat Papua.
Tentukan anggaran
Sebelum berwisata hendaknya kita menentukan estimasi dana yang kira-kira akan digunakan selama berlibur. Misalnya, dana yang dibutuhkan untuk makan, tempat menginap dan transportasi serta hal-hal kecil lainnya. Atau jika hanya sehari perjalan, kita bisa menghemat uang makan dengan mempersiapkan bekal atau snack dari rumah. Dengan adanya rincian anggaran, maka kita bisa menghemat dana dan tidak boros dalam membeli sesuatu.
Mencari promo wisata
Dengan adanya internet, sekarang semua serba mudah. Banyak promo wisata yang ditawarkan seperti promo tempat penginapan, obyek wisata maupun tiket kendaraan. Tak hanya itu, agen-agen wisata pun banyak yang menawarkan berbagai macam promo. Kita tinggal mengecek dan membuka website agen tersebut atau tinggal datang langsung ke tempatnya. Jika berwisata menggunakan agen perjalanan, akan lebih mudah, karena segala sesuatu yang berkaitan dengan wisata kita akan diatur oleh pihak agen wisata.
Jika ketiga tips tersebut telah dilakukan, kita tinggal menunggu keberangkatan dan menikmati liburan.
Oh ya, terkait rencana liburan ke Raja Ampat Papua, Saya mencoba hunting tiket dan hotel tempat penginapan di internet. Biasanya ketika mau liburan Saya memesan tiket pesawat dan hotel tempat penginapan secara terpisah sesuai budget yang ada. Ternyata hal tersebut, cukup memakan waktu yang lama.
Setelah hunting dan mengecek harga tiket & hotel tempat penginapan sana-sini, akhirnya Saya menemukan kalau Traveloka telah membuka pemesanan tiket+hotel sebagai 1 paket. Saya pun mencoba membooking produk paket tiket hotel Traveloka tersebut. Ternyata hadirnya produk layanan Traveloka ini sangat praktis, lebih hemat, dan cepat. Kita tidak perlu repot mencarinya satu persatu, semua sudah tergabung menjadi satu paket, lihat disini.
Tampilan Cara Pemesanan Tiket+Hotel via Traveloka |
Ke depannya, Traveloka tidak menutup kemungkinan untuk kembali menggabungkan fitur tiket+hotel ini dengan layanan lain yang mereka miliki, seperti tiket kereta api atau tiket acara. Saat ini, layanan pemesanan tiket perjalanan yang didirikan oleh Ferry Unardi, Albert Zhang, dan Derianto Kusuma ini telah beroperasi di enam negara Asia Tenggara, mulai dari Indonesia, Malaysia, Thailand, Filipina, Singapura, hingga Vietnam.
Bagaimana masih ragu berlibur ke Raja Ampat? Nggak usah ragu, cobalah menggunakan produk traveloka dan dapatkan benefitnya. Raja Ampat sudah menanti kehadiranmu bro hehehe [@kakdidik13]
makasih infonya, akan bermanfaat
ReplyDeleteTraveloka emang keren yaa
ReplyDeleteaku pengen banget ke raja ampat
ReplyDeleteTraveloka emang pilihan yang banyak dipercaya sih.
ReplyDelete