Info Menarik
Loading...

Menikmati Pesona Air Terjun Toroan Sampang bersama Blogger Nasional

Menikmati Pesona Air Terjun Toroan Sampang bersama Blogger Nasional - Usai bermalam di Desa Batioh Kecamatan Banyuates Kabupaten Sampang, Rabu (23 November 2016) sekitar pukul 07.00 WIB rombongan Blogger Nasional (sebanyak 35 orang + panitia lokal 15 orang) bergerak menuju ke Gili Iyang Sumenep. Ini adalah hari kedua kegiatan Famstrip Promosi Kawasan Suramadu (KKJSM & KKM) dan Produk Unggulan Madura melalui blog yang didukung oleh BPWS. 

Pesona Air Terjun Toroan di Kabupaten Sampang
Sebelum ke Gili Iyang, terlebih dahulu panitia kegiatan Famstrip #MenduniakanMadura mengajak kami untuk mengunjungi destinasi wisata alam di Kabupaten Sampang yaitu Air Terjun Toroan. Setelah menempuh perjalanan kurang lebih 15 km dari Desa Batioh, akhirnya rombongan pun tiba di kawasan objek wisata Air terjun Toroan yang menjadi satu kawasan Pariwisata Nepa di Kabupaten Sampang.

Baca JugaMenduniakan Madura dalam Jejak BPWS di Pantai Nepa dan Hutan Kera Nepa

Setibanya di lokasi, Saya dan teman-teman pun langsung turun dari bus. Semua perlengkapan pun dibawa untuk mengabadikan keindahan dan pesona air terjun Toroan ini. Kang Pardicukup sudah siap dengan kamera 360 Ricoh Theta S. Om Budiono sudah siap dengan handycampnya untuk merekam video. Mas Ndop siap beraksi dengan kamera instantnya. Teman-teman yang lain tak kalah ketinggalan dengan smartphone dan kamera DSLR, lengkap dech pokokman.

Untuk masuk ke lokasi air terjun Toroan ini, saat ini tidak dikenakan biaya tiket alias gratis dan hanya membayar parkir saja. Untuk sepeda motor dikenai biaya parkir sebesar Rp.5.000,- (lima ribu rupiah) dan mobil pribadi/bus sebesar Rp. 10.000,- (sepuluh ribu rupiah). Murah banget kan bro sis???.

Bagi Anda yang berkunjung ke tempat ini, usai parkir langsung berjalan menyusuri anak tangga dari semen menuju ke air terjun Toroan. Tangga dari semen tersebut dibangun oleh masyarakat sekitar secara swadaya dan tentunya sangat memudahkan pengunjung yang datang ke lokasi ini. 

Air terjun Toroan terletak di Desa Ketapang Daya Kecamatan Ketapang Kabupaten Sampang Provinsi Jawa Timur dengan jarak kurang lebih 34 km dari pusat kota ke arah utara dengan akses jalan menuju lokasi menggunakan jalur trasnportasi umum Sampang - Ketapang - Sokobanah. (sumber : sampangkab.go.id)

Lokasi air terjun Toroan berada tepat di dekat pinggir jalan raya, jadi mudah untuk ditemukan. Air terjun Toroan ini berbeda dengan air terjun pada umumnya. Biasanya, air terjun itu berada di daerah pegunungan atau perbukitan. Tetapi tidak untuk air terjun toroan, air terjun ini lokasinya berada tepat di kawasan pesisir pantai utara sehingga airnya langsung jatuh dan mengalir ke laut Jawa. Air terjun Toroan bersumber dari Sungai Sumber Payung yang terletak di Kecamatan Ketapang Timur. Ketinggian air terjun ini pun tidak terlalu tinggi, perkiraan sekitar 20 meter dari permukaan air laut. Tapi jangan khawatir, keindahan dan pesonanya tak kalah indah dengan air terjun pada umumnya.

Dilarang Mandi di Air Terjun Toroan Sampang
Oh ya, bagi pengunjung dihimbau dan dilarang keras untuk berenang, menceburkan diri atau mandi di air terjun Toroan dengan alasan faktor keselamatan dan keamanan. Informasi yang Saya dapatkan, pernah terjadi kasus yang merenggut nyawa di tempat ini karena nekad untuk berenang. Perlu diketahui pula, bahwasanya di bawah grojogan air terjun Toroan ini terdapat palung yang sangat dalam. Jadi, pengunjung harap berhati-hati ketika selfie dan berfoto ria mengabadikan momentum di lokasi ini. 

Ketika berkunjung ke tempat ini, Saya tak hanya menikmati pemandangan air terjun tetapi sekaligus juga menikmati panorama pantai utara yang sangat menawan dengan bebatuan karang yang tak begitu besar. Tak hanya itu, ada hal menarik juga ketika berada di lokasi ini yaitu kami para blogger yang notabene kaosnya berukuran S (Super gede maksudnya hehehehe) berkumpul dan berfoto bersama dan menamakan diri sebagai blogger bundar hahahaha.

Meskipun kami tak lama berada di air terjun Toroan, rasa puas pun seakan terobati setelah mendengar dan melihat secara langsung gemuruh air yang jernih. Puas menikmati pesona dan gemuruh air terjun Toroan, perjalanan pun dilanjutkan ke Gili Iyang melalui pelabuhan dungkek. Di tengah perjalanan, terjadi sebuah insiden di dalam bus. Apakah gerangan yang terjadi???? Tunggu postingan berikutnya.... (@kakdidik13)

bersambung

Yuk ! Intip Pesona Air Terjun Toroan Sampang yang berhasil diabadikan oleh teman-teman di bawah ini !

1. Video milik Mas Ndop


2. Video milik Om Budiono


3. Video milik Kang Pardi

Share with your friends

7 comments

  1. Air terjun Toroan ini menjadi misteri. Yaitu misteri seberapa tinggi air terjunnya sebenarnya? HAHAHAHA.

    Thank you wis ngeshare videoku ndik kene. <3

    ReplyDelete
  2. Wah bagus ini air terjunnya. Semoga bisa jalan jalan ke pulau Madura. Ini air terjun sekaligus pantai ha?

    ReplyDelete
  3. asyik juga ya udah liburan ke tempat yg asyik bersama blogger terkenal lagi

    ReplyDelete
  4. wow air terjunnya deras sekali, bagus ya

    ReplyDelete
  5. Bagus sih pemandangannya, cuman setelah dilihat dari videonya, jadi ngeri liat derasnya air terjun. Tapi pengin ke sana. :D

    ReplyDelete
  6. Ayo KakDik nyemplung ntar kita jadi pelampung teman-teman laen :D

    ReplyDelete

Didik Jatmiko merupakan Blogger dan YouTuber dari Bojonegoro yang mencoba berkreasi, silahkan berkomentar sesuai postingan dan dilarang berkomentar menyinggung SARA dan SPAM.

Terima kasih telah berkunjung dan salam damai dari Bojonegoro.

Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done