Info Menarik
Loading...

Lestarikan Olahraga Tradisional Asli Indonesia

Jika ditanya, siapa yang ingin sehat? Cukup dijawab, kalau mau tubuh sehat dan kuat ya dengan cara berolahraga. Yups, dengan berolahraga seluruh organ tubuh kita pasti bergerak dan mengeluarkan keringat sehingga penyakit - penyakit yang berada di dalam tubuh kita ikut keluar bersama keringat. Indonesia mempunyai jenis olahraga yang khas, asli dan beragam. Pasti sudah tahu kan? Beberapa olahraga tradisional yang sudah diketahui secara umum di Indonesia yaitu karapan sapi, pencak silat, egrang, sumpit, bakiak/terompah, tarik tambang, gasing dan balap karung. Sementara untuk benteng, benjang, bola api, kasti, langga, manggurebe, pathol, dan zawo-zawo, lompat batu hanya dikenal di daerah tempat olahraga itu berasal. 

Sebagai Duta Pemuda di bawah binaan Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Jawa Timur tahun 2014, saya akan berbagi tentang tiga olahraga tradisional asli dan khas dari Indonesia ke dalam blog pribadiku dengan harapan agar generasi emas bangsa Indonesia kelak tahu tentang olahraga tradisional yang dimiliki oleh bangsa Indonesia. Adapun ketiga olahraga tersebut yaitu karapan sapi, pencak silat, dan sepak takraw. Selamat membaca ya !

1. Karapan Sapi

Pertandingan Karapan Sapi di Madura - Sumber Foto : PulauMadura.com
Mendengar namanya, yang kita ingat adalah Pulau Madura. Mengapa? karena olahraga ini identik dengan budaya di Pulau Madura, Jawa Timur yakni Karapan Sapi. Sesuai dengan namanya, olahraga yang spektakuler ini melibatkan hewan sapi dalam permainannya. Olahraga Karapan Sapi ini digelar setiap satu tahun sekali dengan memperebutkan Piala Presian Republik Indonesia. Yang mana, menurut sahabatku Zamroni blogger Plat-M, sebelum bertanding peserta lomba mengikuti seleksi di tingkat Kabupaten terlebih dahulu.

Olahraga Karapan Sapi ini sudah menjadi tradisi yang harus dilaksanakan setiap tahun di Pulau Madura. Selain di Madura, olahraga seperti ini juga pernah dilaksanakan di Kabupaten Jember dalam rangka Kapolda Cup 2016. Kebetulan saya sendiri pertama kali menonton lomba Karapan Sapi di Kabupaten Jember yang dibuka oleh Kapolda Jawa Timur.

Dalam olahraga ini, setiap peserta memiliki dua ekor sapi yang akan bahu membahu membantu menarik kereta berpacu dalam sebuah lintasan. Peserta yang paling cepat mencapai garis akhir adalah pemenangnya. Namun, bagi anda yang belum profesional jangan pernah mencoba permainan ini karena berbahaya. Bayangkan, peserta (joki) tanpa pengaman apapun berdiri di atas kereta pacu yang ditarik oleh sapi sekencang - kencangnya ?

2. Pencak Silat

Pencak silat merupakan olahraga asli Indonesia yang masuk dalam kategori seni bela diri dan sudah dipertandingkan dikancah Internasional. Pencak silat dilaksanakan dengan mempertandingkan dua orang pesilat. Mereka bertarung dengan tangan hampa dengan menggunakan gerakan - gerakan atau jurus yang telah dipelajarinya sebelumnya. Olahraga pencak silat ini sangat bermanfaat  untuk kebugaran tubuh. Selain itu, pencak silat juga bisa meningkatkan daya tahan mental dan melatih konsentrasi. Bagi yang menekuni olahraga ini, maka karakternya akan berkembang.

3. Sepak Takraw

Olahraga asli Indonesia ini sangat populer di Negara - Negara kawasan Asia Tenggara bahkan hingga ke Benua Amerika. Sebut saja namanya 'Sepak Takraw'. Sepak Takraw adalah olahraga yang menggunakan bola sepak dari anyaman rotan dan sekaligus net seperti permainan bulu tangkis. Saat bertanding, para pemain akan melompat setinggi-tingginya untuk menendang bola sehingga melewati batas net dan masuk daerah lawan. Sepak Takraw dimainkan oleh dua tim, yang mana setiap tim terdiri dari tiga orang pemain ditambah satu sebagai cadangan. Dalam olahraga ini, pemain tidak boleh menggunakan tangan. Yang diperbolehkan adalah dengan menggunakan kaki, dada, kepala dan lutut untuk mengoper bola.

Itulah beberapa ulasan mengenai olahraga tradisional yang berasal dari Indonesia. Jika ada yang kurang, silahkan ditambahkan dalam kolom komentar ya kawan. Dalam jiwa yang sehat terdapat blogger yang bersemangat. Semangat mengupdate blog, semangat membagikannya dan semangat mennginspirasi. Ayo kita lestarikan olahraga asli Indonesia agar semakin mendunia, tidak hilang dan punah tergerus arus globalisasi ! (@kakdidik13)

Share with your friends

4 comments

  1. yang pernah liat langsung pencak silat doank :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalau Pencak Silat, saya sudah pernah ikut (tiap malam latihan) hehehehe :)

      Delete
  2. aku nyesel kenapa gak belajar pencak silat, padahal itu sangat diperlukan, kalau sudah bisa itu jadi keren keliatannya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kok nyesel mbak? Meskipun nggak belajar pencak silat, tapi bisa jaga diri baik-baik kan? Hehehe

      Delete

Didik Jatmiko merupakan Blogger dan YouTuber dari Bojonegoro yang mencoba berkreasi, silahkan berkomentar sesuai postingan dan dilarang berkomentar menyinggung SARA dan SPAM.

Terima kasih telah berkunjung dan salam damai dari Bojonegoro.

Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done